Pedulilindungi adalah aplikasi atau layanan yang dikembangkan untuk membantu isntansi pemerintah dalam melakukan pelacakan demi menghentikan penyebaran virus covid-19.
Dengan peran serta masyarakat untuk saling berbagi informasi dan lokasinya saat berpergian untuk menghindari riwayat kontak langsung dengan penderita virus, layanan ini juga memberikan informasi terkait vaksinasi, sertifikat vaksin dan juga bisa dipergunakan untuk mengecek zona daerah yang aman untuk bepergian.
Para pengguna aplikasi ini juga akan mendapatkan notifikasi jika berada di keramaian atau berada di zona tertentu yaitu zona yang memiliki tingkat infeksi virus yang rendah, sedang ataupun tinggi sehingga dengan ini masyarakat bisa berjaga-jaga.
Daftar Akun Peduli lindungi
1. Buka situs https://pedulilindungi.id/
2. Tulis nama lengkap dan nomor kependudukan (NIK)
3. Centang kolom captcha I”m not robot
4. Klik “Periksa”
Dowload Sertifikat Vaksin
a. Setelah berada di laman PeduliLindungi, pilih menu 'Registrasi Vaksin' dan 'Login Sekarang' dengan memasukkan Nama Lengkap, NIK, dan Nomor Ponsel
b. Masukkan 6 digit kode OTP yang dikirim melalui SMS ke nomor ponsel anda.
c. Di bagian pojok kanan bagian atas, klik 'Nama Akun'
d. Pilih 'Sertifikat vaksin' dan Klik 'Nama' untuk memunculkan sertifikat vaksin. Kemudian klik 'Unduh' untuk mendownload sertifikat vaksin tersebut.
Cara menggunakan 1 Aplikasi Pedulilindungi untuk 2 akun atau NIK
Untuk dapat menggunakan 1 aplikasi pedulilindungi untuk 2 orang adalah
1. Login akun pedulilindungi
2. Kemudian masuk ke menu akun (profil) yang berada pada bagian pojok kanan atas
3. Masuk ke menu Sertifikat Vaksin, seperti yang ditunjukan pada gambar di bawah ini.
4. Kemudian pilih menu klaim sertifikat
5. Kemudian masukkan informasi atau data pribadi saudara atau teman anda yang ingin login melihat sertifikat vaksin
6. Klik “Klaim”
Jika berhasil klaim maka anda telah berhasil menggunakan 1 Aplikasi pedulilindungi untuk 2 akun atau 2 orang, sehingga saudara, anak, atau keluarga anda bisa mengakses sertifikat vaksin di pedulilindungi.
Demikian yang dapat admin bagikan mengenai cara agar satu aplikasi pedulilindungi bisa untuk dua orang atau dua akun, semoga bermanfaat.
Post a Comment